Search

Unwim Targetkan Jadi Kampus Unggulan Agroektopreneur Pada 2024 - Detiknews

Bandung - Universitas Winayamukti menargetkan sebagai kampus unggulan Agroektopreneur pada tahun 2024 mendatang. Artinya para lulusannya bisa memanfaatkan potensi lokal berbasis teknologi dalam bidang pertanian serta pengelolaan lingkungan dengan tetap mengedepankan kewirausahaan.

Hal itu disampaikan Rektor Unwim Prof Ai Komariah saat acara wisuda Universitas Winaya Mukti yang ke-42 di Pusdai Bandung, Kamis (19/12/2019).

"Saya berharap Unwim ke depan dapat lebih berkiprah lagi, lebih dapat meningkatkan kualitas, sehingga bisa jadi perguruan tinggi yang unggul," ujar Ai di hadapan 626 lulusan Sarjana dan Magister dari berbagai Fakultas.

Ai menandaskan semua lulusan Unwim diberikan kemampuan untuk berwirausaha, sehingga tidak hanya berburu pekerjaan namun membuka lapangan pekerjaan.

Lulusan Unwim juga dibekali dengan kompetensi profesi yakni Surat Keterangan Pendamping Ijazah (SKPI) berisi sertifikat profesi.

"Itu adalah uji kompetensi yang kita persiapkan hasil kerja sama dengan lembaga sertifikasi profesi tingkat nasional maupun tingkat internasional. Itu harapan Unwim ke depan, jadi lebih berkiprah lagi, dalam rangka mencerdaskan masyarakat Jawa Barat dan bangsa Indonesia pada umumnya," tuturnya.

Di tempat yang sama, Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum meminta tidak hanya lulusan Unwim khususnya tetapi lulusan semua perguruan tinggi yang ada di Jabar untuk turut serta berkontribusi dalam pembangunan Jabar.

Apalagi Jabar masih memiliki pekerjaan rumah yang relatif belum terselesaikan.

"Jabar memiliki 1,9 juta warga pengangguran. Meski Jabar pertumbuhan ekonomi naik, tetapi masih jomplang antara desa dan kota. Miskin dan kaya. Belum lagi infrastruktur yang belum diselesaikan dengan baik. Karena Jabar gudangnya universitas minimal ada progres dari perguruan tinggi," ucapnya.

Wagub berharap para lulusan perguruan tinggi menjadi efek domino bagi kemajuan Jabar. "Perguruan tinggi melahirkan tidak hanya intelektual dan ilmuwan, tetapi ilmuwan yang dilahirkan harus sejajar dengan kemajuan Jabar di semua bidang baik itu Pendidikan kesehatan dan ekonomi," harapnya. (err/ern)

Let's block ads! (Why?)

https://news.detik.com/berita-jawa-barat/d-4828897/unwim-targetkan-jadi-kampus-unggulan-agroektopreneur-pada-2024

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Unwim Targetkan Jadi Kampus Unggulan Agroektopreneur Pada 2024 - Detiknews"

Post a Comment

Powered by Blogger.