Search

Begini Cara Cerdas Mengatasi Gundah Ditolak Kampus Idaman

Masuk ke kampus favorit karena menghasilkan lulusan-lulusan terbaik merupakan impian semua orang di seluruh dunia. Mereka berbondong-bondong berusaha mendapatkan sebuah peluang untuk bisa menjadi bagian dari kampus tersebut.

Namun, hal tersebut terkadang membutakan hati kita dengan menghalalkan segala cara. Telah banyak orang yang memiliki ambisi masuk ke kampus favorit dengan memilih jalan lain, misalnya membayar lebih banyak dari biasanya.

Oleh karena itu, berikut ini ada beberapa cara mengatasi penolakan dari kampus favorit yang mungkin bisa membantu kalian menata ulang kembali kepercayaan diri kalian.

1. Mencoba mengendalikan diri

Begini Cara Cerdas Mengatasi Gundah Ditolak Kampus IdamanUnsplash.com/maverickboy

Terkadang orang sukses mengalami kegagalan terlebih dahulu sebelum merasakan keberhasilan, sama halnya dengan ditolak kampus favorit. Setiap orang tidak hanya memiliki satu kesempatan di kehidupannya, kita harus belajar dari kesalahan.

Orang-orang berpikir bahwa kampus terbaik akan membawamu menuju kesuksesan, padahal kenyataannya tidak. Jeff Brenzel, Dekan Penerimaan Sarjana di Yale University, mengatakan jika kampus terbaik tidak akan menjadikan kalian lulusan terbaik, tetapi kalianlah yang akan membuat kampus menjadi yang terbaik dengan pencapaian kalian.

Cobalah kendalikan diri kalian dan jangan terobsesi dengan sesuatu yang akan membuat kalian patah semangat. Temukan potensi dalam diri kalian yang bisa membawa kebaikan di kampus mana pun nanti kalian berada.

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editors’ picks

2. Luangkan waktu untuk fokus kembali

Begini Cara Cerdas Mengatasi Gundah Ditolak Kampus IdamanUnsplash.com/lonely_planet

"Sekarang saatnya untuk fokus pada perguruan tinggi lain, dengan tujuan memperoleh penerimaan dari pilihan kedua, ketiga, atau keempat kalian," kata Bell April dari College Board. Jangan karena penolakan yang pertama kalian menjadi patah semangat dan berlarut-larut dalam kesedihan.

Pikirkan mengapa kalian ingin pergi ke kampus yang menjadi pilihan pertama kalian: Apakah kampus tersebut indah dan sejuk? Memiliki banyak komunitas? Tim olahraga yang luar biasa? Atau program akademik yang bagus untuk jurusan kalian? Cobalah untuk menentukan dengan tepat apa yang kalian cintai, dan kemudian putuskan kampus pilihan kedua mana yang memenuhi kualitas dan karakteristik itu juga.

3. Evaluasi kembali setelah semester satu atau dua

Begini Cara Cerdas Mengatasi Gundah Ditolak Kampus IdamanUnsplash.com/patrickian4

Setelah beberapa waktu di kampus yang kalian pilih, tetapi kalian masih tidak berkembang di kampus impian kalian, pertimbangkan untuk pindah. Mungkin ada kesempatan untuk memulai pengalaman kuliah di kampus lain dan transfer ke pilihan pertama kalian selama semester kedua atau tahun kedua. Kalian biasanya dapat menemukan detail tentang transfer di situs penerimaan kampus.

Tetapi ingat, terlepas dari ke mana kalian pergi, kuliah adalah tentang bertemu dengan orang-orang baru yang belajar hal-hal baru, memiliki pengalaman yang berbeda, dan berkembang dan kalian dapat melakukannya di mana pun kalian berada.

Nah, itu dia beberapa cara mengatasi penolakan dari kampus favorit. Hindari untuk memilih secara random jurusan dan kampus karena patah semangat ya, karena hal tersebut dapat merugikan kalian. Semangat ya!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Let's block ads! (Why?)

https://www.idntimes.com/life/education/siti-anisah-2/begini-cara-cerdas-mengatasi-gundah-ditolak-dari-kampus-c1c2

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Begini Cara Cerdas Mengatasi Gundah Ditolak Kampus Idaman"

Post a Comment

Powered by Blogger.