
SURYA.co.id | SURABAYA - Siapa sangka, satu dari enam pelaku penculikan dan pembunuhan sales UMC Suzuki Bangkit Maknutu Dunirat (32) masih berstatus mahasiswa. Ya, pemuda itu bernama M Rizaldy Firmansyah (19) warga Dinoyo Surabaya.
Rizaldy turut terlibat dalam aksi penculikan dan pembunuhan keji yang diotaki oleh Bambang Irawan (27) warga Perumahan Magersari Sidoarjo.
Informasi jika Rizaldy adalah mahasiswa aktif didapat Surya.co.id dari keterangannya saat ia dirilis di Mapolrestabes Surabaya, Jumat (18/10/2019) lalu.
"Iya mahasiswa salah satu kampus di kawasan Semolowaru Surabaya," kata Rizaldy, Minggu (20/10/2019).
Berdasarkan informasi itu, Surya.co.id kemudian mengkonfirmasi hal itu kepada rektor kampus tersebut.
"Saat kami cek di BAR (Bagian Akademik dan Registrasi) memang benar nama tersebut tercatat sebagai mahasiswa kami" tukas rektor.
Diketahui, Rizaldy adalah mahasiswa semester I di jurusan Teknik Elektro.
Rizaldy terpaksa menunda mimpi menjadi seorang sarjana karena terpaksa berurusan dengan hukum lantaran terlibat dalam aksi penculikan dan pembunuhan Bangkit Maknutu Dunirat, Sales UMC Suzuki Malang.
https://surabaya.tribunnews.com/2019/10/20/1-tersangka-pembunuhan-sales-umc-suzuki-masih-mahasiswa-kuliah-di-kampus-swasta-kawasan-semolowaruBagikan Berita Ini
0 Response to "1 Tersangka Pembunuhan Sales UMC Suzuki Masih Mahasiswa, Kuliah di Kampus Swasta Kawasan Semolowaru - Surya"
Post a Comment